Wujudkan Sekolah yang Rapi, Resik, dan Nyaman, SDIT Gelar Pelatihan 5R

Gresik (23/12)- Seluruh guru dan pegawai SDIT Al Ibrah mengikuti pelatihan 5R (ringkas, rapi, resik, rawat dan rajin) di Aula Sekolah, Kamis (22/12/2022)

5R Merupakan salah satu bentuk komitmen yayasan Al Ibrah dalam menjaga kenyamanan dan keefektifan kerja.

Kepala Divisi Sarpras Yayasan Al Ibrah, Sri Wijayati, selaku pemateri pelatihan 5R menyampaikan bahwa lakukan 5R dengan komitmen don’t quit, keep going, you can do it, give the best.

“5R hendaknya bukan hanya sekedar slogan, namun dipraktikkan setiap hari sehingga menjadi sebuah habit bagi guru, siswa dan seluruh stake holder sekolah. ” tuturnya.

Acara diakhiri dengan penandatanganan komitmen 5R oleh seluruh peserta, dan selanjutnya akan dipasang di dinding sekolah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.