SMPIT Al Ibrah merupakan lembaga pendidikan yang berdiri di bawah naungan Yayasan Al Ibrah Gresik dengan menggunakan sistem pembelajaran yang menekankan pada pengembangan science. Penyelenggaraan pendidikan juga dititikberatkan pada pembelajaran Tahfidz Qur’an dengan mengimprovisasi model pembelajaran student centered. Dengan sistem ini, siswa mampu belajar secara kreatif, inovatif, dan menyenangkan menuju probadi yang unggul dengan memiliki dimensi kualitas yang tinggi.